Arief Ramadhan Blog - Kembali lagi dengan saya Arief Ramadhan, lagi asyik - asyiknya nih nulis blog. Maklum sudah lama banget tidak menarikan jemari tangan diatas keyboard laptop. hehhe.
Kali ini kita akan bahas 5 Tempat Kuliner di Jogja, tulisan ini diperntukkan bagi rekan - rekan yang bingung mencari Tempat Kuliner Jogja yang enak dan nyaman skaligus murah meriah. Maklum kan, kalau yang namanya jalan - jalan pasti lebih mengirit pengeluaran (*pengalaman).
1. Angkringan Lek Man
Angkringan Lek Man merupakan Angkringan yang berada pada sebelah Stasiun Tuga Jogja. Siapa sih yang tidak kenal dengan Angkringan Lek Man. Angkringan ini merupakan angkringan yang dikelola oleh putra Mbah Pairo, penjual angkringan pertama di Yogyakarta. Memiliki minuman khas Kopi Joss, angkringan ini pernah menjadi tempat melewatkan malam sejumlah tokoh terpandang di Indonesia.
Angkringan Lik Man merupakan angkringan legendaris, sebab pedagangnya adalah generasi awal pedagang angkringan di Yogyakarta yang umumnya berasal dari Klaten. Lik Man yang bernama asli Siswo Raharjo merupakan putra Mbah Pairo, pedagang angkringan pertama di Yogyakarta yang berjualan sejak tahun 1950-an. Warung berkonsep angkringan yang dulu disebut 'ting ting hik' diwariskan kepada Lik Man tahun 1969. Sejak itu, menjamurlah angkringan-angkringan lain.
Angkringan Lek Man (Source By : www.Yogyes.com) |
2. Bale Ayu Resto
Buat yang senang dengan bebakaran, apalagi yang namanya ikan gurami mungkin Bale Ayu Resto merupakan rekomendasi yang bagus buat anda mencicipi kuliner di Jogja.
Bale Ayu Resto menawarkan aneka olahan gurami bercita rasa istimewa. Berbagai pilihan kuliner lainnya juga tak kalah menggoda. Tempatnya luas dengan joglo, area lesehan dan gazebo, pas sebagai tempat untuk menjamu kolega atau bersantai bersama keluarga.
Bale Ayu Resto (Source by : www.PlipPlop.com) |
Jam Buka: Senin - Minggu: 09.00 - 22.00 WIB
Harga:
- Makanan: Rp. 15.000 - Rp. 70.000
- Minuman: Rp. 4.000 - Rp. 12.000
BALE AYU RESTO CIRENDEU
Jl. Rajawali 24 Cirendeu, Tangerang Selatan
Phone: (021) 749 0637
Jl. Rajawali 24 Cirendeu, Tangerang Selatan
Phone: (021) 749 0637
3. Lotek dan Gado Gado Buk Ning
Siapa nih yang suka mana pedas dan makan sayur-sayuran?? Mungkin Lotek dan Gado Gado Buk Ning adalah tempat ternyaman buat kalian. Bu Ning adalah legenda. Warung makannya yang terletak di Tamansiswa menawarkan lotek dan gado-gado dengan bumbu kacang halus yang khas dan menggoda selera. Tiga cobek besar jadi ciri khasnya.
Lotek dan Gado Gado Buk Ning (Source By : www.Google.com) |
Buka Jam : 08.00 - 22.00 WIB
4. Oseng Oseng Mercon Buk Narti
Buat yang suka pedas lagi, menu oseng - oseng merupakan menu favorite saya nih. Dengan potongan daging ataupun ampela ayam, dipadukan dengan kuah yang pedas sungguh nikmat sekali.
Nasi putih panas dipadu oseng-oseng super pedas meledak di mulut. Kelezatan kikil bercampur aneka bumbu dapur menggoyang lidah, menuntut kita untuk pantang berhenti menyuap.
Puluhan orang duduk lesehan di atas tikar di pinggir jalan. Raut wajah mereka tampak terengah-engah, matanya melotot. Beberapa sibuk mengelap peluh di keningnya. Padahal orang-orang ini bukan sedang berolahraga, mereka sedang makan malam! Ya, situasi ini terjadi di sebuah warung tenda di daerah Kauman, Yogyakarta. Makanan seperti apa rupanya yang membuat acara makan malam terlihat begitu melelahkan?
Oseng Oseng Buk Narti (Source By : www.Yogyes.com) |
5. Cupuwatu Resto
Cupuwatu Resto, nama yang unik apalagi dengan menunya yang unik. Cupuwato Resto merupakan salah satu Restoran di Jogjakarta yang beralamatkan di Komplek Grand Cupuwatu Jl. Solo Km. 11,8 Kalasan, Yogyakarta. Buat yang butuh nomor teleponnya nih saya kasih, bisa dihubungi di (0274) 446 9261, 446 9626. Fax (0274) 446 9261.
Menu yang katanya lagi hits di Cupuwatu Resto adalah Malon. MALON alias Manuk Londo merupakan menu spesial Cupuwatu Resto yang diolah menjadi berbagai macam menu masakan dan memiliki ke-khas-an tersendiri untuk rasanya.
Menu MALON Cupuwatu Resto (Source by : www.AriefRamadhan.com) |
Cupuwatu Resto Tempat Kuliner Jogja yang menjadi salah satu tempat Kuliner Khas Yogyakarta yang menjadi pilihan saya.
Mudah-mudahan share tentang 5 Tempat Kuliner di Jogja bisa menjadi acuan rekan - rekan ketika berliburan di Jogja.
0 Komentar untuk "5 Tempat Kuliner di Jogja"
Mohon Komentar yang di Posting tidak mengandung SARA, PORNOGRAFI dan lain-lain.
Best Regard,
^.^